Powered by Blogger.
RSS

Rahasia Membersihkan Laras

Terkadang pada saat menembakkan senapan sering terjadi miss, padahal precissor atau scope sudah tepat. Ada kemungkinan Laras senapan sedang kotor. Maka sebaiknya anda membersihkannya. Caranya adalah :
Siapkan :
  1. Kapas
  2. Benang tasi yang kuat
Cara kerjanya adalah ambil sedikit kapas kemudian pilin menjadi kecil. Kemudian ikatkan kapas dengan erat pada benang tasi. Masukkan ujung tasi ke laras senapan. Kemudian tarik dari ujung depannya.
CATATAN :
 Jika terasa sangat sulit untuk menarik, cobalah kecilkan kapas yang tadi dipilin dan coba lagi sesuai cara yang tadi. Dan jika kapas menyangkut di dalam laras, tembakkan dengan peluru.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Memilih Peluru Untuk Latihan Dan Lomba

Sebenarnya peluru kaliber 4,5 banyak sekali jenisnya. Mulai dari peluru untuk berburu, latihan, dan lomba. Peluru untuk berburu umumnya relatif lebih murah ketimbang yang digunakan pada saat lomba. Karena peluru yang digunakan pada saat lomba adalah peluru yang sifatnya berat, dengan alur belakang teratur, tidak mudah penyok ketika ditekan, mau menitik tepat pada sasaran. Mungkin sekarang saya akan berikan gambaran peluru - peluru yang digunakan pada saat latihan ataupun lomba :





        1. RWS Superdome :
                  Peluru ini didisain lebih kuat dan lebih kencang. Peluru ini juga kuat terhadapat pengaruh angin.




            2. RWS Meisterkugeln
               Peluru ini hampir sama dengan superdome. Sama sama memiliki daya dan akurasi yang pas


        Selain peluru peluru di atas peluru untuk latihan dan lomba biasaya mereknya dari "Red Sniper, Baracuda, Masterdome" Namun peluru dengan merk Diabolo, USA, Stealh Tactical lebih bagus digunakan untuk berburu.






         

        • Digg
        • Del.icio.us
        • StumbleUpon
        • Reddit
        • RSS

        Tali Keberuntungan Untuk Berburu

        Bagi kalian yang hobi berburu. Mungkin membawa tas merupakan sesuatu hal yang ribet. Apalagi anda harus membuka tas kemudian meletakkannya. Kemudian menyimpannya lagi. Namun hal itu dapat dimimalisir dengan membuat sendiri sebuah tali pengikat untuk senjata anda. Caranya sangat mudah dan simple.

        Sediakan alat dan bahan :

        1. Tali tas
        2. Benang jahit
        3. Jarum
        4. Besi kecil dengan lubang selebar tali tas.
        5. Mur
        6. Besi pagletan tas
        Cara Membuat :
        Besi pagletan tas di set dan dipasang pada bagian lubang tempat titik tumpu senapan ketika dipompa. Pasang besi kecil sejajar senjata bagian bawah. Pasang tali tas dan jarit tali tas tersebut dengan benang dan jarum.
        Alhasil ... Tali tas siap dipakai dan anda siap untuk berburu.

        • Digg
        • Del.icio.us
        • StumbleUpon
        • Reddit
        • RSS

        Teknik Refill, Reload, Dan Pump Pada Senapan Angin Untuk Pemula

        Teknik refill dan reload sebenarnya merupakan hal yang paling cepat bisa dikuasai oleh penembak senapan pompa.
        Namun yang paling perlu diperhatikan dan lebih dilatih lagi adalah teknik pump atau pompa jika masih penasaran perhatikan langkah - langkah berikut :

        1. Letakkan tangan kiri/kanan pada bagian atas laras senapan. Khusus bagi yang memakai scope diharapkan tidak menyentuh scope saat memompa karena dapat tertekan keras dan rusak.  
            

                 2. Buka bagian pemompa dan dorong seperti pada gambar berikut, sampai berbunyi seperti angin yang
                     masuk ke dalam lubang kecil di senapan.

                 3. Dorong kembali pemompa ke posisi awal dengan cara didorong . Bukan ditarik !


               4. Tahap terakhir adalah membuka tempat launcher peluru kemudian memasukkan peluru anda disana. 
                   Ingat jangan sampai pelurunya terbalik. Karena dapat membuat senapan anda rusak.

          • Digg
          • Del.icio.us
          • StumbleUpon
          • Reddit
          • RSS

          Tips Menambah Kecepatan Reload

          Terkadang anda punya masalah dalam me-reload senjata anda. Mungkinkah itu pelurunya terbalik saat dimasukkan ke senapan ataupun anda mesti jongkok dulu untuk mengambil peluru. Pastinya ini akan membuang - buang waktu anda. Mungkin memang ada alternatif yaitu slot peluru yang seperti plastik yang bergelantungan di senapan anda. Tapi terkadan slot tersebut tidak mau diam ketika anda mengambil peluru. Namun kini saya akan berikan satu tips membuat slot peluru dan cara reload yang ringan.
          Cara reload yang ringan adalah dengan melumasi secukupnya bagian tempat memompa senapan yaitu bagian bantalan karet dan bantalan tumpuan di atas senjata. (Ingat ... jangan terlalu banyak).
          Selanjutnya saya berikan satu tips membuat bullet slot yang bagus ... !!!
          Sediakan alat dan bahan berikut :

          1. Sandal bekas
          2. Pulpen
          3. Penggaris
          4. Pisau
          5. Lem alteco
          6. Pelubang
          Pertama potong sandal hingga menyerupai kotak dan haluskan dengan menggunakan pisau. Kemudian gambarlah konsep tempat nantinya akan dilubagi dengan pelubang dengan menggunakan pulpen dan penggaris. Setelah selesai lubangi dengan pelubang pada bagian konsep kotak kotak yang tadi dibuat dengan pulpen dan penggaris. Setelah selesai cucilah sandal bekas dengan air dan setelah itu keringkan. Setelah itu tempel dengan menggunakan lem alteco pada bagian grip senjata.

          • Digg
          • Del.icio.us
          • StumbleUpon
          • Reddit
          • RSS

          Untuk Apa Menembak ?

          Menembak merupakan salah satu tradisi yang diwariskan sejak dahulu. Pada zaman prasejarah, manusia menembak dengan alat panah, busur, bumerang dll. Gunanya untuk mendapatkan binatang yang nantinya dapat dikonsumsi. Namun, kini sudah banyak alat - alat tembak modern seperti senapan angin. Senapan angin selain digunakan untuk berburu juga digunakan untuk sarana hobi untuk menembak.
          Menembak adalah perpaduan antara konsentrasi, kekuatan, irama, dan perasaan. Prinsip dalam menembak adalah NABITEPI (Nafas, Bidikan, Tekanan, Pikiran). Jika ke 4 prinsip tersebut anda kuasai maka anda akan sukses dalam kegiatan menembak.
          Berikut ini adalah manfaat menembak :

          1. Melatih Keberanian : Terkadang banyak orang grogi jika mengikuti Olimpiade, Tes, dan tampil di depan publik. Namun jangan khawatir karena di dalam pelajaran menembak anda akan dilatih untuk berani menembak sasaran yang ada di depan ada tanpa ragu dan rasa takut.
          2. Belajar Bertanggung Jawab : Disaat kita mengerjakan sesuatu haruslah ada tanggung jawab. Begitupun juga dengan menembak. Bukan hanya nembak asal - asalan saja. Namun kita harus harus menembak mengenai sasaran tembak dengan cara yang baik dan benar juga berusaha memperoleh point yang sebanyak - banyaknya.
          3. Belajar Cermat : Terkadang kita harus mengetahui bagaimana teknik memompa yang cepat juga teknik reload yang cepat. Ditambah dengan bagaimana teknik saat berdiri, jongkok dan tiarap agar sasaran dapat kita kenai dengan hasil memuaskan. (Ini diperlukan pengalaman).
          4. Refresing : Bukan hal yang mustahil. Karena menembak merupakan cara melepas kegalauan setelah seharian bekerja atau belajar.
          Masih banyak lagi manfaat - manfaat menembak. Jika anda ingin merasakannya, sering - seringlah berlatih ... !!!

          • Digg
          • Del.icio.us
          • StumbleUpon
          • Reddit
          • RSS